
Baktiya | Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Syariah (STIES) dan Dayah Tinggi Islam Samudera Pase (INSIS) Baktiya, Aceh Utara, kembali membuka Program Beasiswa kepada calon mahasiswa kurang mampu. Beasiswa ini diberikan secara khusus kepada putra putri Aceh dan sekitarnya yang memiliki niat melanjutkan studi namun terkendala ekonomi. Adapun program beasiswa yang diberikan adalah bebas SPP selama 6 semester.
Sementara program studi yang ditawarkan: Takhassus Ilmu Fiqh (program studi Dayah Tinggi/Mahad Aly) dan Ekonomi Syariah (program studi STIES) . Setiap lulusan mendapatkan double degree; Ijazah Dayah dan Ijazah S1 Ekonomi Syariah. Melaui dua program studi tersebut diharapkan lulusan mampu menguasai kitab Turast/kuning dan Mu’asarah/kontemporer. Dalam hal ini Dr. Tgk. H. Ajidar Matsyah, Lc., MA., sebagai pendiri berharap akan lahirnya pakar-pakar dalam bidang ekonomi syariah, bukan hanya mampu secara teoritis dan konseptual tetapi mampu berkontribusi pada lembaga-lembaga, seperti;
1. Baitul Qiradh
2. Lembaga Zakat dan Wakaf
3. Baitul Mal
4. Bank Syariah
5. Lembaga Asuransi syariah dan lainnya
Syarat Pendaftaran
1. Mengisi Formulir serta membayar biaya pendaftaran 300rb
2. Fotocopy Ijazah dan Transkrip Nilai yang diligalisir
3. Pas Photo 3×4 = 2 lembar
4. Fotocopy KTP dan KK masing-masing 2 lembar
5. Surat keterangan kurang mampu dari Geuchik setempat
Tempat Pendaftaran
Di Biro Mahasantri/Mahasiswa Insis dan Sties Baktiya. Hp. 0852 6028 9939/ 0853 5973 1645
Waktu Pendaftaran
Gelombang pertama: 4 April s.d 10 Juli 2018
Gelombang Kedua: 15 Juli s.d 15 Agustus 2018